Arne Slot Kecewa Liverpool Kalah Lagi di Menit Akhir Lawan Chelsea
![]() |
Ekspresi kecewa Arne Slot usai Liverpool kalah dimenit akhir saat melawan Chelsea, Sabtu (4/10) |
SUARANASIONAL.ID — Rasa kecewa Arne Slot mencapai puncaknya usai Liverpool kembali gagal meraih poin di Stamford Bridge. Gol dramatis Estevao di masa tambahan waktu memastikan Chelsea menang 2-1, memperpanjang tren negatif The Reds musim ini.
Bagi Slot, kekalahan itu bukan hanya hasil buruk, melainkan tanda bahwa timnya butuh perubahan besar. Liverpool kini sudah tiga kali beruntun kalah dari Chelsea dan tertinggal dari Arsenal dalam perburuan puncak klasemen Premier League 2025.
“Stamford Bridge selalu sulit. Kami hampir saja meraih hasil. Tetapi margin kecil itu tidak berpihak pada kami,” kata Arne Slot kepada Sky Sports.
Pelatih asal Belanda itu menyinggung rangkaian nasib sial yang terus menghantui timnya.
“Seperti saat melawan Galatasaray, kami punya peluang satu lawan satu, lalu mereka dapat penalti. Kami kebobolan di waktu tambahan melawan Palace. Dan hari ini, lagi-lagi kami kebobolan di menit akhir,” ucapnya.
Catatan kelam sejak era Slot
Kekalahan dari Chelsea membuat Slot menorehkan rekor buruk dengan tiga kekalahan beruntun sejak menggantikan Jurgen Klopp. Kini Liverpool tertinggal satu poin dari Arsenal menjelang jeda internasional.
Padahal, permainan di Stamford Bridge berlangsung ketat. Setelah Caicedo mencetak gol pembuka, Cody Gakpo sempat menyamakan skor, sebelum petaka datang di akhir laga.
Slot menilai timnya sudah menunjukkan tekad luar biasa.
“Kami menciptakan tiga peluang terbuka – Kerkez, Dom [Szoboszlai], dan Alex [Isak] dengan sundulannya – tapi tak ada yang menjadi gol,” katanya.
Ia menegaskan, fokus utama Liverpool saat ini adalah memperbaiki efektivitas di lini depan dan pertahanan di menit akhir.
“Kami harus bekerja lebih keras agar tidak bergantung pada margin seperti ini,” tambah Slot.
Tantangan berat di depan mata
Liverpool akan menghadapi Manchester United di Anfield pada 19 Oktober mendatang. Slot menyebut jeda internasional justru membuat persiapan jadi kurang maksimal.
“Sebagai pelatih, saya lebih suka para pemain tetap bersama saya saat momen seperti ini. Tidak ada satu pertandingan pun yang kami menangkan dengan mudah, dan tidak ada satu pertandingan pun yang kami kalah dengan mudah," ujarnya.
Slot juga menyoroti padatnya jadwal yang membuat tim kelelahan.
“Dalam seminggu kami harus menghadapi Palace dan Chelsea tandang. Dua kali kami hampir dapat hasil yang pantas karena kami adalah Liverpool. Tapi keberuntungan belum berpihak,” katanya.
Dua kekalahan beruntun di injury time membuat tekanan terhadap Slot semakin besar. Fans mulai mempertanyakan arah permainan tim. Namun Slot menolak menyerah.
“Kami harus bekerja lebih keras dan tidak boleh terus bergantung pada keberuntungan,” tegasnya.
Liverpool kini berada di persimpangan penting. Bila tak segera menemukan ritme kemenangan, harapan untuk bersaing di jalur juara bisa sirna lebih cepat dari yang diharapkan.