Tpz6TpCiGfz9BSd6BUMlGUA5Gd==

Merayakan Prestasi dan Inovasi Tanpa Batasan Bersama Coding For Disability

Merayakan Prestasi dan Inovasi Tanpa Batasan Bersama Coding For Disability
Sesi dokumentasi oleh Panitia dan peserta CFD (Coding For Disability). --Dok. CFD

BANDUNG, SUARA NASIONAL - Coding for Disability dengan bangga menyelenggarakan acara peringatan “Merayakan Kesuksesan dan Inovasi Tanpa Batas” yang akan diadakan di Bandung, pada Minggu, 3 November 2024.

Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi pencapaian luar biasa para peserta CFD (Coding For Disability), yang telah mengembangkan kompetensi di bidang teknologi dan berhasil menciptakan solusi karya  inovatif yang memberikan dampak positif dan meningkatkan kemampuan peserta CFD (Coding for disability) untuk terus berinovasi dan mempersiapkan diri untuk  karir yang bagus untuk diri mereka.

Dengan pengembangan teknologi yang semakin cepat educourse.id dan indika foundation dengan turut bangga memberikan pelatihan kelas coding, yang dimana kelas coding tersebut sudah berjalan sejak 4  bulan terakhir dengan rangkaian acara kickoff kelas, konseling, expert talk 1- 4, dan acara puncaknya graduation & panen karya.

Acara ini mempertemukan lebih dari 200 peserta, termasuk awarding peserta, best project, dan best participant yang diberikan pada acara panen karya kemarin.

Berbagai karya peserta disajikan dalam bentuk aplikasi, website, dan solusi teknologi lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan inklusivitas dalam berbagai aspek kehidupan.

Lucia Effendy, salah satu peserta CFD (Coding For Disability) menerima Penghargaan Project Terbaik
Lucia Effendy, salah satu peserta CFD (Coding For Disability) menerima Penghargaan Project Terbaik selama mengikuti rangkaian acara +- 4 bulan. (Dok. Lucia Effendy)

Dalam sambutannya, afiyati din khailany sebagai impact officer indika foundation mengatakan: “Hari ini kita merayakan tidak hanya pencapaian individu saja tetapi juga kekuatan untuk teman teman CFD (Coding for disability) untuk meningkatkan kemampuan untuk meningkatkan skill dari teman-teman,"

Alfi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada educourde.id yang telah memberikan wadah untuk belajar coding secara gratis, dan menunjukkan bahwa kreativitas dan inovasi tidak mengenal batas.

"Kami sangat bangga melihat talenta luar biasa ini berkembang dan siap berkontribusi pada dunia digital. "

Acara ini juga menjadi momen penting untuk meluncurkan kolaborasi baru antara Coding for Disability dengan perusahaan teknologi terkemuka di Indonesia, untuk membuka peluang kerja yang lebih komprehensif bagi lulusan program ini. Dengan dukungan mitra industri, diharapkan semakin banyak peserta CFD (Coding for disability) yang mampu berkarir di bidang teknologi dan memberikan kontribusi signifikan terhadap ekosistem digital. 

Disabilitas bukan hambatan untuk belajar coding Dengan penuh semangat, berkomitmen untuk terus memberdayakan talenta tanpa batas, serta memberikan kesempatan yang sama bagi semua orang untuk berkembang dan berinovasi pada bidang teknologi sehingga hal ini membangun masa depan yang adil dan inklusif untuk semua.

***
Dapatkan berita Indonesia terbaru viral 2025, update terkini hari ini dari media online SuaraNasional.id melalui platform Google News.